Cara Meningkatkan Rating website

Mungkin Kamu sering bertanya-tanya ataupun berfikir bagaimana cara membuat atau mengembangkan website, meningkatkan rating website dan sebagainya bukan? Nah, pada dasarnya ada cara terbaik yang bisa dilakukan untuk hal seperti diatas yaitu dengan membuat website Kamu memiliki rating website yang bagus.

Jadi, rating inilah yang menjadikan website Kamu berotoritas sehingga mesin pencarian bisa dapat dengan mudah untuk menemukan website Kamu. Tak hanya itu saja, menaikkan rating website ini bisa dikatakan cukup berbeda dengan cara meningkatkan traffic pengunjung website. Nah, apabila pengunjung merupakan visitor maka rating website adalah rangkingnya. Untuk cara meningkatkan rating website ini Kamu bisa mengikuti caranya seperti dibawah ini.

1. Berfokus Pada Long Tail Keyword

Cara meningkatkan rating website yang pertama yaitu berfokus pada long tail keyword. Nah, jika Kamu membuat sebuah website baru, tentunya membuat Kamu menjadi sulit bukan untuk mengambil kata kunci yang populer dengan cepat. Jadi, sebagai saran akan lebih baik jika Kamu menulis banyak artikel yang berkualitas dengan menggunakan kata kunci yang spesifik dibandingkan dengan Kamu yang mengejar keyword berpencarian yang banyak. Ada manfaat lainnya yang bisa didapatkan jika Kamu tetap berfokus pada long tail keyword yaitu dimana pada biasanya keyword tersebut bisa memberikan angka yang konversi yang jauh lebih baik lagi. 

2. Konsisten

Sangat mustahil memang jika rating website meningkat apabila isi websitenya tidak jelas ataupun tidak berkualitas, apalagi hasilnya hanya copy paste saja secara ilegal. Jika ini terjadi, maka sudah bisa dipastikan bahwa website Kamu nantinya tidak akan bisa bertahan lama dan hal yang memungkinkan adalah website Kamu bisa saja terkena banned dari Google.

Untuk itu, jika Kamu benar-benar konsisten dalam memberikan postingan pada website dengan isi yang lengkap dan tanpa copy paste alias orisinil maka ini bisa meningkatkan rating pada website Kamu. Namun, jika Kamu memang tetap ingin mengambil dari sumber lain, maka Kamu harus bisa mencantumkan pula sumber dengan jelas dan lengkap sehingga kredibilitas pada website Kamu bisa terjaga dengan baik.

3. Permainan SEO

Apa itu SEO dan bagaimana cara kerja SEO? Nah, hal-hal seperti ini tentu membuat Kamu penasaran bukan? jadi, SEO (Search Engine Optimization) merupakan kunci yang digunakan untuk mempromosikan website Kamu nantinya. Jadi, untuk membuat sebuah konten original memang tidak harus memiliki topik yang belum pernah dituliskan orang ataupun topik yang unik.

Justru hal ini kebalikannya, dimana pilihlah sebuah tema artikel yang memang sangat banyak dicari orang sehingga Google ataupun investor bisa menjadi tertarik untuk menanamkan iklan pada website Kamu. Namun, supaya cara ini bisa berhasil, maka Kamu harus membuat kata kunci yang begitu unik dan tetap menggunakan tema yang umum. Nah, dengan begitu, keyword tersebut tetap original dan tidak dinilai sebagai plagiat.

Jadi, itulah ada beberapa cara meningkatkan rating website yang dapat Kamu lihat dengan baik seperti diatas. Selain itu, jika Kamu memerlukan paket hosting murah dan domain berkualitas maka widehostmedia.com menjadi solusi yang tepat untuk Kamu.