Pernahkah kamu mengunjungi sebuah website yang menjual berbagai produk dan layanan, kemudian terdapat pesan otomatis muncul yang menyapamu? Atau, pernahkah kamu mengirimkan pesan ke sebuah media sosial kemudian balasan yang kamu dapatkan merupakan sebuah pesan otomatis? Well, layanan yang menyapa dan menjawab pesanmu dengan cepat dan otomatis tersebut merupakan sebuah chatbot.
Chatbot ini merupakan sebuah layanan yang sangat bermanfaat, terutama bagi kamu yang memiliki bisnis dan memerlukan bantuan untuk membalas berbagai pesan yang masuk dari konsumen. Apakah kamu penasaran dan ingin mengetahui lebih lanjut mengenai chatbot? Jika iya, maka sekarang kamu berada di artikel yang tepat. Yuk, mari kita simak pembahasannya hingga akhir!
Apa itu Chatbot?
Chatbot atau dikenal juga sebagai chatterbot, merupakan sebuah software artificial intelligence (AI) yang dapat mensimulasikan sebuah percakapan yang umumnya dilakukan oleh manusia (lisan ataupun tertulis), melalui sebuah telefon, website, aplikasi mobile, atau aplikasi pesan instan lainnya. Software ini diprogram secara otomatis agar dapat berinteraksi dengan customer, layaknya interaksi yang dilakukan dengan manusia. Selain itu, karena chatbot ini merupakan sebuah program, maka ia dapat melayani customer kapanpun dan tidak terbatas oleh waktu.
Tentunya, keberadaan chatterbot ini sangatlah dirasa bermanfaat karena dapat mempermudah pekerjaan manusia dan mengurangi pengeluaran biaya yang berlebih. Nah, perlu kamu ketahui penggunaan software ini banyak sekali ditemukan di lingkungan bisnis. Bahkan, mungkin tanpa disadari kamu sudah sering berinteraksi dengan chatterbot, salah satu contohnya yaitu pop up pesan bantuan yang muncul pada layar ketika mengunjungi sebuah website.
Jenis dan Cara Kerja Chatbot
Mengutip dari website Oracle, perlu diketahui bahwa chatbot dapat bekerja karena didukung oleh bantuan dari AI, automated rules, machine learning (ML), dan natural-language processing (NLP). Sehingga, chatterbot ini dapat dibedakan menjadi dua jenis dilihat dari cara kerjanya, yaitu:
1. Task-Oriented (Declarative) Chatbot
Merupakan jenis chatbot yang umum digunakan dan diprogram hanya untuk terfokus pada satu tugas saja. Dikatakan umum, karena jenis chatterbot ini hanya menangani perihal pertanyaan-pertanyaan basic atau mendasar saja, dan transaksi-transaksi sederhana yang tidak melibatkan variable yang rumit. Sehingga, dapat disimpulkan interaksi yang dilakukan dengan jenis chatterbot ini cukup spesifik dan sudah terstruktur.
2. Data-Driven and Predictive (Conversational) Chatbot
Data-driven and predictive chatbot ini merupakan salah satu jenis chatbot yang juga dikenal sebagai virtual assistant atau digital assistant. Disebut sebagai virtual assistant, karena chatterbot yang satu ini cukuplah terbilang cerdas. Bahkan, ia jauh lebih personalized, interaktif, serta canggih dibandingkan dengan task-oriented chatbot. Salah satu bukti kecerdasannya, yaitu kemampuannya dalam membantu pengguna untuk menentukan kebutuhannya. Caranya dengan memberikan rekomendasi berdasarkan aktivitas yang telah dilakukan penggunanya. Contoh dari data-driven and predictive chatbot ini adalah Siri (Apple), Alexa (Amazon), Cortana (Microsoft) dan Google Assistant.
Manfaat untuk Bisnis
Nah, dari sekilas penjelasan di atas tentunya kamu dapat melihat bahwa chatterbot ini dapat memberikan banyak manfaat, terutama untuk bidang bisnis. Apakah kamu penasaran mengenai berbagai manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari software berbasis AI ini? Yuk, mari kita simak penjelasannya!
- Menghemat Biaya dan Waktu
Manfaat pertama yang bisa didapatkan adalah untuk menghemat biaya dan waktu. Dengan menggunakan chatbot, kamu tidak membutuhkan banyak tenaga kerja (ie. customer service) karena chatbot dapat menangani dan menjawab berbagai pertanyaan dengan cepat dan tepat. Bahkan, karena ia merupakan sebuah robot/program, maka ia dapat melayani customer dalam jumlah yang banyak sekaligus dan dalam kurun waktu yang tidak terbatas. Sehingga, dapat memberikan lebih banyak waktu untuk karyawan agar terfokus pada tugas lain yang jauh lebih penting.
- Meningkatkan Kepuasan Konsumen
Berbeda dengan manusia yang tidak bisa selalu available selama 24 jam dalam melayani customer-nya, chatterbot dapat melayani dan merespon setiap pertanyaan yang masuk dalam kurun waktu yang tidak terbatas. Hal ini tentunya dapat meningkatkan kepuasan customer, karena chatbot akan selalu siap menjawab segala pertanyaan yang diajukan kapanpun.
- Melakukan Monitor dan Analisis Data Konsumen
Chatbot melakukan monitor dan analisis dari berbagai data konsumen yang sudah dikumpulkan. Kemudian, data ini dapat digunakan dalam membantu perusahaan untuk meningkatkan layanan atau produk yang dimiliki dan mengoptimalkan website. Selain itu, chatterbot juga dapat memonitor segala aktivitas yang dilakukan customer pada halaman website, sehingga perusahaan dapat mengetahui keinginan customer-nya dan cara untuk melakukan penjualan produknya lebih baik lagi.
Kesimpulan
Sehingga, dapat disimpulkan dari artikel di atas bahwa chatbot ini merupakan salah satu software berbasis AI yang memiliki banyak manfaat, terutama bagi kalangan bisnis. Hal ini dikarenakan, chatbot dapat membantu manusia dalam melayani banyak chat customer sekaligus dan selalu siap available selama 24 jam. Tentunya, hal ini sangatlah mempermudah pekerjaan manusia
Silakan kunjungi website Wide Host Media untuk mendapatkan berbagai layanan terkait hosting, server, dan data center. Apabila kamu membutuhkan bantuan terkait layanan yang dibutuhkan, silakan hubungi melalui live chat, email/ticket, atau call center dan team kami akan selalu siap membantumu 24/7.
Semoga artikel ini bermanfaat.